More About Me...

Info KBO on Blogspot (http://info-kbo.blogspot.com) ini merupakan blog pendukung Katalog Buku Online (KBO). Info-KBO merupakan media informasi pengurus kepada para penyunting KBO di seluruh Indonesia. Info-KBO memberitakan perkembangan terbaru tentang proyek KBO, tips dan trik seputar menyunting KBO, hal-hal lain yang perlu di ketahui para pecinta buku di tanah air.

The Real Project...

Katalog Buku Online (KBO) yang beralamat di www.katalogbukuonline.com merupakan proyek bersama untuk mendokumen- tasikan buku-buku yang pernah terbit di Indonesia dalam sebuah katalog online yang dapat di akses kapanpun dan dimanapun di seluruh dunia. Siapapun bisa bergabung sebagai penyunting di KBO. Ayo, bergabunglah sekarang juga!

Standardisasi Ukuran Gambar Cover Buku dalam KBO

Setiap item buku dalam KBO harus disertai gambar cover buku. Selain untuk menarik minat baca, juga untuk memudahkan bagi siapa saja yang ingin membeli buku tersebut atau mencarinya di perpustakaan. Ada dua cara untuk memperoleh gambar cover buku ini. Pertama, Anda bisa menggunakan gambar cover-cover buku yang tersedia pada website-website penerbit atau toko-toko buku online. Kedua, anda memindai/men-scan sendiri cover buku tersebut.
Cover buku yang anda upload harus asli tanpa embel-embel tulisan website/toko online yang bersangkutan atau tulisan sponsor/iklan yang ditambahkan.

Ukuran yang kami syaratkan MAKSIMAL:
1. Width/Lebar: 350 pixels
2. Height/Tinggi: tidak perlu diisi karena secara proporsional akan mengikuti (pada Photoshop harus diberi tanda centang untuk Constrain Proportions)
3. Resolution: 72 pixels/inch.
4. Kemudian disave dalam formar JPG dengan quality 5.

Ukuran MINIMAL adalah lebar 100 pixels dengan ukuran lainnya seperti di atas.

Kami sangat mengingatkan anda untuk mengikuti standardisasi ini, penguploadan file size yang terlalu besar akan cepat menambah beban kapasitas hosting nantinya.

Kami sangat mengingatkan anda untuk mengikuti standardisasi ini, penguploadan file size yang terlalu besar akan cepat menambah beban kapasitas hosting nantinya.


0 komentar:

Posting Komentar